Sebetulnya tetap ada celah ketika status selected coder dan owner ingin ganti worker tapi si owner tidak komunikatif.
Andaipun permintaannya tidak dituruti Admin, kalau ambil dari contoh kasus owner ini, bisa jadi dia malah cuekin selected codernya sampai batas waktu selected coder selesai (ini Saya juga belum tahu berapa lama status selected coder akan expired).
Baiknya memang
1. Admin tidak menuruti permintaan owner tersebut
2. Worker meskipun status sudah selected coder tapi kalau tidak ada komunikasi sama sekali anggap saja belum dapat pekerjaan ini. Saya kadang dpt pemberitahuan via SMS tapi tidak bergegas juga kecuali komunikasi intens dengan owner jd tau kejelasannya. kecuali status pembayaran sudah diterima projects (selected coder kan belum tentu sudah dibayarkan).
3. Kalau Admin menginformasikan worker secara manual / lisan bahwa ada indikasi owner tidak mau melanjutkan project, takutnya owner entah bagaimana berubah pikiran atau hal lainnya misalnya jadi disinformasi antara worker dengan owner. Jadi baiknya memang tetap otomatis by system saja. Tidak ada permintaan manual dr owner maupun informasi manual dr admin ke worker.
Terkecuali bentuknya support informasi, misalnya Saya pernah dapat owner yang tidak tahu setelah transfer dia harus klik tombol konfirmasi lagi. Atau owner tidak tahu jika pekerjaan sudah oke dia harus bagaimana.