Fitur Baru: Bid yang Masuk Dapat Diurutkan/Disortir

 

  • Published by WiroHardy
  • 09/10/2016 20:31:17 WIB

Bukan rahasia lagi bahwa terkadang Anda sebagai project owner mendapatkan penawaran (bid) dari teman-teman freelancer hingga mencapai puluhan atau ratusan bid. Sampai tahap tertentu, ini dapat menyulitkan jika tidak tersedia fitur untuk mensortir bid yang masuk.

Baru-baru ini, fitur untuk mensortir bid direlease. Bid yang masuk dapat disortir berdasarkan Date, Worker Rating, Matching Skills dan Bid Amount.

Bagaimana caranya?

Setelah login, di menu My Account >> My Projects, klik tombol "Show Bids" pada project yang hendak diurut/disortir.


2016100957fa3cf94f4e9.jpg


2016100957fa3f4170eb2.jpg


Akan muncul halaman Show Bids seperti tampak di bawah ini. Pada bagian atas terdapat tombol hijau bertuliskan "Sort by Date":

2016100957fa40d8df494.jpg


Klik tanda panah bawah pada tombol "Sort by Date" tersebut, hasilnya tampak seperti di bawah ini:

2016100957fa423e18844.jpg


Sort by Date
Artinya bid disortir berdasarkan tanggal (date) penawaran yang masuk. Penawaran terbaru tampil di bagian paling depan (halaman 1). Sort by Date adalah kriteria default.

Sort by Rating
Artinya bid disortir berdasarkan rating worker/freelancer. Rating tertinggi akan ditempatkan di bagian paling depan (halaman 1).

Sort by Matching Skills
Dengan pilihan ini, worker/freelancer yang memiliki skill yang paling dibutuhkan oleh project tersebut akan ditampilkan di bagian paling depan. Worker dapat memilih skill melalui halaman Edit Profile seperti ditunjukkan di panduan ini.

Sort by Bid Amount
Artinya bid (penawaran) diurutkan berdasarkan harga penawaran. Harga termurah akan ditampilkan di bagian paling depan (halaman 1).

Jika Anda melihat Rp 0 pada Bid Amount, itu artinya worker/freelancer tersebut belum melakukan bid, tapi baru bertanya melalui button "Ask Owner".


2016100957fa43f5e43c2.jpg


2016100957fa4599d0888.jpg



Pasti bermanfaat! Sampai ketemu di inovasi-inovasi Projects.co.id berikutnya ya! :)




LIKE facebook page Projects.co.id di sini dan follow twitter @projectscoid ya :)

Projects.co.id adalah pasar online yang menyediakan lowongan kerja online dan melakukan transaksi jual-beli produk digital dan jasa (services) dengan aman.




2016030356d79763d2383.jpg

Comments

 


Live Chat